Canon DR-M1060
Nyaman dan fleksibel
Selain dari ukuran scanner desktopnya yang ringkas, DR-M1060 mampu memindai dokumen A3. Desain jalur U-turn yang unik memungkinkan dokumen untuk disalurkan dan dikeluarkan dari bagian depan scanner untuk pengoperasian pemindaian yang mudah dan efisien. Jalur U-turn dapat dipindahkan ke jalur lurus untuk kartu plastik, kertas tebal dan tipe dokumen lainnya yang tidak boleh dibengkokkan, yang memperluas variasi media yang dapat dipindai.
Cepat dan handal
DR-M1060 sangat produktif dengan kecepatan pemindaian dupleks yang sangat cepat sebanyak 120ipm (A4R) dan 60 lembar penyalur dokumen. Terlepas dari ukurannya yang kecil, scanner ini dibuat untuk menangani beban kerja yang besar hingga 7,500 dokumen sehari.
Pemrosesan gambar yang hebat
Sempurnakan scan Anda dengan fungsi pemrosesan gambar. Fungsi penghalus latar belakang dapat mengurangi ketidakseimbangan dan menghaluskan hasil scan gambar anda. Deteksi Warna Otomatis memungkinkan scanner untuk menentukan dokumen mana yang akan disimpan dalam warna atau grayscale secara otomatis, berdasarkan pada konten warna yang terdeteksi dengan nilai ambang batas. Ini berarti Anda tidak perlu memisahkan dokumen hitam dan putih serta warna sebelum memindai, dan ukuran file gambar tetap lebih kecil daripada memindai seluruh batch dalam mode warna.
Leave a Reply